Bagaimanakah Etika Batuk dan Bersin yang Benar?

Bagaimanakah Etika Batuk dan Bersin yang Benar?
99judiqq

99judiqq - Batuk merupakan gejala suatu penyakit atau reaksi tubuh terhadap iritasi di tenggorokan.

Sedangkan bersin merupakan cara tubuh mengeluarkan udara semi otonom yang terjadi dengan keras melalui hidung dan mulut, dengan kata lain bersin merupakan cara tubuh untuk mengeluarkan virus atau bakteri yang akan memicu munculnya penyakit.

Dalam kaca mata agama Islam, bersin merupakan sebuah hikmat dari Allah SWT sebab jika tidak bisa bersin pasti berurusan dengan medis.
Oleh karena itu selepas bersin, kita dianjurkan untuk mengucapkan hamdalah “Alhamdulillahi Rabbil ‘Alamin.
”(Segala puji bagi Allah tuhan semesta alam).

Kemudian dilanjutkan oleh orang yang mendengar seseorang telah bersin, mengucapkan “Yarhamukallah / yarhamukillah.
”(Semoga Allah SWT memberimu rahmat). Lalu bagi yang bersin setelah didoakan orang lain, dia juga dianjurkan untuk membalasnya  dengan membaca doa “Yaghfirullaahu Laana Wa Lakum.


Mengingat sekarang yang mana pandemi Covid-19 belum usai, maka sudah seharusnya kita berhati-hati.
Menurut World Health Organization alias WHO,  Covid-19 dapat menyebar melalui hidung atau mulut saat seseorang yang terinfeksi virus sedang bersin atau batuk.
Perwakilan WHO untuk Indonesia, Dr. N. Paranietharan menghimbau agar masyarakat selalu menjaga kebersihan dan ketahanan tubuh dengan sering cuci tangan serta menutup mulut dan hidung ketika batuk atau bersin.

Etika batuk atau bersin harus benar-benar diperhatikan, karena selain merupakan upaya mencegah penularan penyakit juga bisa memberikan rasa nyaman pada orang-orang disekitarnya.

Lalu, bagaimanakah etika batuk atau bersin yang benar? Simaklah ulasan berikut ini:

1. Tutup Mulut

Tutuplah mulut dan hidung dengan menggunakan tisu atau siku (lengan baju bagian dalam), jangan tutupi dengan telapak tangan.
Apalagi jika tak segera cuci tangan dengan sabun.

2. Cuci Tangan

Cuci tanganmu dengan air bersih mengalir selama 15 - 20 detik, jangan lupa pakai sabun juga.
Atau jika tidak ada air dan sabun bisa menggunakan hand sanitizer.

3. Bersihkan kontaminasi

Segeralah buang tisu dan bersihkan benda yang tercemar percikan bersin.
Sedangkan sapu tangan sebaiknya dicuci bersih.

4. Jangan sentuh wajah

Hindarilah menyentuh wajah terlebih lagi area mata, hidung dan mulut, karena tangan kita bisa menularkan kuman ke wajah.
Itulah etika batuk dan bersin.
Jangan lupa diterapkan ya.

Hidup terasa indah ketika semuanya saling beretika.

Semoga sahabat selalu dalam keadaan sehat dan bahagia.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer

Label

Arsip Blog

Postingan Terbaru